Selasa, 29 Agustus 2017

TUGAS TLJ



SOAL

1.   Jelaskan apa yang dimaksud protocol?
2.   Sebutkan dan jelaskan sebanyak-banyaknya ekstensi domain yang kalian ketahui!(misal: .com , .co.id ,dll)
3.   Jelaskan cara kerja dari ISP(internet Service Provider)!
4.   Jelaskan apa yang dimaksud dengan Network ID dan Host ID dan berikan contohnya!
5.   Sebutkan nomor port yang sering digunakan dalam jaringan beserta fungsinya!(misal: ftp,smtp,mail,web,dll)

JAWABAN
1.   Protokol adalah suatu aturan yang mendefinisikan fungsi yang terdapat di dalam sebuah Jaringan komputer, seperti misalnya mengirimkan pesan, mengirimkan data, mengirimkan informasi dan fungsi lainnya yang harus dipenuhi oleh sisi pengirim dan penerima supaya komunikasi dapat berlangsung dengan baik dan benar walaupun sistem yang terdapat dalam jaringan tersebut berbeda.
Atau definisi dari protokol adalah perangkat aturan yang dipakai di dalam jaringan, protokol ialah suatu aturan main yang menata atau mengatur komunikasi antar beberapa komputer dalam sebuah jaringan sehingga komputer anggota dari jaringan dan komputer yang berbeda platfrom dapat saling mengirimkan informasi dan saling berkomunikasi.
2.   A. Ekstensi Domain yang Umum digunakan (Best Seller) 



1.COM
Singkatan dari Commersial yang artinya Komersil. Ekstensi domain ini diperuntukkan bisnis secara umum baik pada blog/website perusahaan atau pribadi.                   

2.NET
Singkatan dari Network/Networking dan artinya Jaringan. Ekstensi domain ini diperuntukkan untuk nama-nama yang berhubungan dengan jaringan, perusahaan komputer, IT dan layanan-layanan internet sejenisnya. Akan tetapi umumnya penggunaan domain ini juga biasa digunakan untuk apa saja seperti domain dot com, hal itu karena tidak ada persyaratan khusus saat pendaftarannya.

3.ORG
Org merupakan Singkatan dari Organization (organisasi). Ekstensi ini sangat tepat dan ditujukan untuk blog/website Organisasi, lembaga tertentu atau perkumpulan-perkumpulan. Domain ini juga tidak memiliki syarat khusus untuk mendapatkannya.

4.BIZ
Biz merupakan Singkatan dari Business (bisnis, usaha). Walaupun BIZ bisa digunakan untuk jenis blog/website apa saja, namun, Ekstensi ini sering dan lebih tepat digunakan untuk usaha/bisnis, lembaga usaha, toko online dan lainnya yang terkait. Ekstensi domain ini sebenarnya hampir sama tujuannya dengan .com dan .net yang bisa dijadikan alternatif jika domain tersebut sudah ada yang punya.

5.INFO
Info merupakan singkatan dari Information atau Informasi. Domain jenis ini bisa digunakan untuk blog/website apa saja termasuk blog pribadi. Akan tetapi ekstensi domain Info lebih tepat dipakai pada blog/website yang bersifat informasi seperti Kesehatan, Lalu lintas, Sejarah dan yang lain. Menggunakan domain ini tidak memiliki persyaratan khusus untuk mendapatkannya.

6.TV
Kemungkinan berarti Television. Domain ini ditujukan untuk digunakan pada blog/website yang berisi Entertainment seperti Televisi, Radio, Majalah dan yang lain.

7.Name
Mempunyai arti Nama, Domain ini ditujukan untuk identitas personal atau keluarga. Domain ini sangat tepat digunakan bagi pemilik blog/website yang ingin mengenang nama/identitas keluarga atau pribadinya sendiri.
B. Ekstensi Domain yang Khusus penggunaannya


1.EDU
Singkatan dari Education yang berarti Pendidikan, ditujukan untuk blog/website jenis lembaga Pendidikan.

2.GOV
Singkatan dari Goverment artinya pemerintahan, ditujukan untuk blog/website jenis lembaga dan instansi Pemerintahan.

3.MIL
Singkatan dari Military artinya militer, ditujukan untuk blog/website jenis badan kemiliteran.

4.INT
Singkatan dari International artinya internasional, ditujukan untuk blog/website jenis yang bersifat organisasi/kelompok internasional.

5.SCH
Singkatan dari Scholl artinya Pendidikan, ditujukan untuk blog/website jenis yang bersifat Lembaga pendidikan seperti tingkat SMA, SMP dan SD.
3.   Secara umum teknologi yang digunakan di sebuah Internet Service Provider (ISP) sebetulnya relatif sederhana, terdiri atas,
1.   Sambungan ke Internet yang besar menggunakan kecepatan yang sangat tinggi. Beberapa ISP di Indonesia mempunyai kecepatan sampai beberapa Gbps.
2.   Sambungan Internet tersebut di sambungkan langsung pada router yang besar, biasanya kelas Cisco atau Juniper network. Router ini akan mengatur komunikasi antara Internet dengan pelanggan.
3.   Biasanya di ISP akan di pasang juga beberapa Server, baik untuk Web, mail maupun berbagai keperluan lainnya. Sebagian besar Server ISP biasanya dibangun menggunakan sistem operasi Open Source.’
Pelanggan akan tersambung ke ISP menggunakan berbagai teknologi sambungan yang berkecepatan beberapa ratus Kbps atau Mbps.
4.         Network ID adalah bagian dari IP address yang menunjukkan di jaringan mana komputer tersebut berada sedangkan host ID menunjukkan workstation, server, router, dan semua host TCP/IP lainnya dalam jaringan tersebut.
         Host ID adalah byte setelah byte-byte dari Network ID pada sebuah alamat network,yang menunjukan host itu sendiri
                                                                   
5.   Port 1-19, berbagai protokol, Sebagian banyak port ini tidak begitu di perlukan namun tidak dapat diganggu. Contohnya layanan echo (port 7) yang tidak boleh dikacaukan dengan program ping umum.

Port 21, FTP Server Ketika seseorang mengakses FTP server, maka ftp client secara default akan melakukan koneksi melalui port 21 dengan ftp server


Port 22, SSH Secure Shell Port ini digunakan untuk port SSH


Port 23, Telnet Jika anda menjalankan server telnet maka port ini digunakan client telnet untuk hubungan dengan server telnet

Port 25, SMTP(Simple Mail Transport Protokol) Ketika seseorang mengirim email ke server SMTP anda, maka port yg digunakan adalah port 25

Port 37 – Layanan Waktu, port built-in untuk layanan waktu.


Port 53 – DNS, atau Domain Name Server port. Name Server menggunakan port ini, dan menjawab pertanyaan yang terkait dengan penerjamahan nama domain ke IP Address.


Port 67 (UDP) – BOOTP, atau DHCP port (server). Kebutuhan akan Dynamic Addressingdilakukan melalui port ini.

Port 68 (UDP) – BOOTP, atau DHCP port yang digunakan oleh client.

Port 69 – tftp, atau Trivial File Transfer Protocol.

Port 79 – Port Finger, digunakan untuk memberikan informasi tentang sistem, dan login pengguna.

Port 80, Web Server Port ini biasanya digunakan untuk web server, jadi ketika user mengetikan alamat IP atau hostname di web broeser maka web browser akan melihat IP tsb pada port 80.

Port 81, Web Server Alternatif ketika port 80 diblok maka port 81 akan digunakan sebagai port altenatif hosting website

Port 98 – Port Administrasi akses web Linuxconf port.


Port 110, POP Server Jika anda menggunakan Mail server, user jika log ke dalam mesin tersebut via POP3 (Post Office Protokol) atau IMAP4 (Internet Message Access Protocol) untuk menerima emailnya, POP3 merupakan protokol untuk mengakses mail box

Port 111 – sunrpc (Sun Remote Procedure Call) atau portmapper port. Digunakan oleh NFS (Network File System), NIS (Network Information Service), dan berbagai layanan terkait.

Port 113 – identd atau auth port server. Kadang-kadang diperlukan, oleh beberapa layanan bentuk lama (seperti SMTP dan IRC) untuk melakukan validasi koneksi.


Port 119, News (NNTP) Server

Port 123 – Network Time Protocol (NTP), port yang digunakan untuk sinkronisasi dengan server waktu di mana tingkat akurasi yang tinggi diperlukan.

 Port137-139 – NetBIOS (SMB).


Port 143 – IMAP, Interim Mail Access Protocol. Merupakan aplikasi yang memungkinkan kita membaca e-mail yang berada di server dari komputer di  rumah / kantor kita, protokol ini sedikit berbeda dengan POP.

Port 161 – SNMP, Simple Network Management Protocol. Lebih umum digunakan di router dan switch untuk memantau statistik dan tanda-tanda vital (keperluan monitoring).

Port 177 – XDMCP, X Display Management Control Protocol untuk sambungan remote ke sebuah X server.


Port 3389, Remote Desktop Port ini adalah untuk remote desktop di WinXP


Port 2525 SMTP Alternate Server Port 2525 adalah port alternatifi aktif dari TZO untuk menservice forwarding email. Port ini bukan standard port, namun dapat diguunakan apabila port smtp terkena blok.

Port 445, SMB over IP, File Sharing Kelemahan windows yg membuka port ini. biasanya port ini digunakan sebagai port file sharing termasuk printer sharing, port inin mudah dimasukin virus atau worm dan sebangsanya

Port 3306, Mysql

Port 6346 – Gnutella.

Port 6667 – ircd, Internet Relay Chat Daemon.

Port 6699 – Napster.

Port 7100-7101 – Beberapa Font server menggunakan port tersebut.

Port 8000 dan 8080 – Common Web Cache dan port server Proxy Web.

Port 10000 – Webmin, port yang digunakan oleh webmin dalam layanan pengelolaan berbasis web.
              




DAFTAR PUSTAKA
http://www.pengertianku.net
http://www.terwujud.com
http://tongestong.blogspot.co.id
https://hidayatriyan798.wordpress.com
https://id.wikipedia.org
http://sugalli.blogspot.co.id


1 komentar:

  1. oke ridwan sudah bagus, tinggal dikembangkan lagi penulisan dengan bahasa sendirinya

    BalasHapus